1. Jelaskan mengenai neraa menurut yang anda ketahui?
Jawab: Neraca (Inggris: Balance Sheet atau Statement of Financial Position)
merupakan bagian dari laporan keuangan suatu perusahaan yang dihasilkan pada suatu periode akuntansi yang berfungsi untuk menunjukkan posisi keuangan perusahaan pada akhir periode tersebut. Neraca terdiri dari tiga unsur, yaitu aktiva, kewajiban, dan modal yang dihubungkan dengan persamaan berikut:
aktiva = kewajiban + modal
Informasi yang dapat dilihat dari neraca antara lain posisi sumber kekayaan perusahaan dan sumber pembiayaan untuk memperoleh kekayaan perusahaan tersebut dalam suatu periode akuntansi (bulanan, riwulan, kwartal, atau tahunan
2. Per Tanggal berapa neraca disajikan, mengapa?
Jawab: Pada umunya eraca disajikan pada akhir periode akuntansi, biasanya akhir tahun yakni pada tanggal 31 Desember. Hal ini bertujua untuk mengetahui posisi keuangan tersebut dalam waktu yang berjalan selama satu periode akuntansi yang biasanya dihitung dalam 1 tahun.
3. Sebutkan persamaan neraca yang anda ketahui?
Jawab: Harta / Aktiva = Kewajiban + Modal
Maksudnya, jumlah harta pada suatu perusahaan harus sesuai dengan jumlah pasivanya (Kewajban / Hutang dan Modal). Jika terdapat perbedaan antara jumlah harta dengan kewajiban ini akan menghasilkan ketidakseimbangan posisi keuangan suatu perusahaan. Misalnya, jika jumlah hutang akan terlalu banyak, akan membuat perusahaan megalami kesulitan untuk melkukan pelunasan hutangnta.
4. Mengapa laporan keuangan menyajikan neraca laporan laba rugi dan arus kas lebih dari satu tahun, Jelaskan menurut pendapat anda?
Jawab: laporan keuangan menyajikan neraca, laporan laba rugi, dan arus kas lebih dari satu tahun untuk mengetahui perkembangan ataupun penuruan posisi keuangan suatu perusahaan. Hal ini bertujuan untuk mengantisipasi langkah-langkah apa yang harus dilakukan jika posisi keuangan megalami penurunan, dan langkah-langkah apa yang dilakukan untuk mempertahankan kondisi posisi keuangan yang sedang baik.
5. Sebutkan jenis-jenis kewajiban perusahaan?
Jawab: Kewajiban perusahaan ada 2 yaitu hutang jangka pendek dan hutang jangka penjang.